Rabu, 30 Maret 2011

Donor Darah 2011

Rabu, 30 Maret 2011
Kami mengawali hari ini dengan kesibukan di kantin (anggap saja begitu). Kami sibuk melipat, melipat, dan melipat. Apa yang dilipat? Itu loo...dus buat ma'emnya entar =,=. Jadi, dari kami ada yang nge-bantuin anak konsum buat bikin dusnya, dan saya sendiri nge-bantuin kamjin buat minta surjin di BK (geregetan deh sama ibuknya =_=).

Seperti yang kita tahu, dondarnya mulai jam 8, persiapan dari jam 7.30, tapi, sekitar jam 7 kurang kami dikagetkan dengan kedatangan dari rombangan UTDnya. Why? Kepagian banget rek. Bahkan kami belom sempet nge-beresin labnya. Akibatnya, mbak-mbaknya langsung memasang eksperesi marah dan mangkel (Salahnya siapa buk). Maaf kalau bahasa saya agak gimana gitu.

Lupakan masalah di atas. Setelah selesai beres-beres, kami melaksanakan upacara. Pembinanya Pak Kus kesenian, pemimpinnya Dio.




Habis upacara, kami mulai bertugas dengan shift masing-masing.




To be continued.....

Jumat, 25 Maret 2011

Sekilas info tentang dondar

Begini, berhubung masih banyak yang ndak tau atau mungkin kurang mengerti tentang acara donor darah yang akan kami selenggarakan, kami bakal jelasin lagi melalui artikel ini..


Sebelumnya maaf ya untuk para Smalane...terutama kelas XI sama XII...kami kurang sosialisasi ke kelas-kelas...jadinya banyak yang ndak tau deh... maaf ya ;(

Seperti yang kita tahu, kami udah masukin pamflet dondarnya ke blog ini (PAMFLET DONDAR 2011).
Tapi, mungkin masih ada yang belom liat, ini dia pamfletnya:


Tema dondar kami kali ini ialah:
"Darah Anda Sebagian Hidup Mereka"
Jadi, acara ini insyaallah akan dilaksanain hari Rabu tanggal 30 Maret 2011 dari jam 8 sampe jam setengah 1 (abis istirahat kedua) di Lab Kimia dan Biologi (maap di pamfletnya kurang lab kimia).

Yang ikut dondar haruslah orang yang berumur 17 tahun atau 17 tahun keatas, 16 tahun masih belom boleh meski kurang seminggu (sepertinya begitu). Nanti, si pendonor bakal dikasih souvenir sama makan :3. Pengen tau makannya apa? Makanya ayo ikut dondar! *ON FIRE* =3

Nah, begitulah sekilas info tentang dondar kali ini. Kalo masih ada yang belum jelas, silahkan dicoment :) atau gag bisa langsung nge-chat kami, juga bisa langsung tanya-tanya ke facebook kami di Pararela Pmr Smalabaya.

Terima kasih :)
Semoga bermanfaat dan mohon partisipasinya ya :3

Rabu, 23 Maret 2011

Air Putih itu Sehat

Berikut ini ada beberapa manfaat dari air putih, dibaca baik-baik ya :)
  • Membersihkan organ tubuh dari racun yang ditinggalkan setelah kita makan junk food.
  • Mencegah bau badan yang tidak sedap karena efektif membersihkan racun dari tubuh.
  • Membuat tubuh jadi fit dan lebih berenergi.
  • Membantu untuk menguruskan badan.
  • Membantu meningkatkan sistem ketahanan tubuh untuk melawan virus yang masuk.
  • Mencegah tubuh dari rasa lelah dan stress.
  • Bikin rambut sehat, indah, dan tidak kusam.
  • Wajah bebas jerawat dan noda dan terlihat lebih segar.
  • Mencegah timbulnya kerutan di wajah.
  • Menyalurkan gizi yang dibutuhkan tubuh ke otot dan tulang. 
  • Memperlancar sistem pencernaan.
  • Sebagai penyembang tubuh.
  • Air putih membantu memperlambat tumbuhnya zat-zat penyebab kanker, plus mencegah penyakit batu ginjal dan hati.
  • Dapat membantu dalam perawatan kecantikan.
  • Air Putih diyakini dapat ikut menyembuhkan penyakit jantung, rematik, kerusakan kulit, penyakit saluran papas, usus, dap penyakit kewanitaan, dll.
  • Sebagai obat stroke
Begitulah...point-point di atas memang hanya beberapa manfaat dari minum air putih. Sehat bukan? Udah sehat, murah pula, terus bisa dijumpai dimana aja... Mau sehat? Minum air putih! Dari pada minum yang aneh-aneh mending minum yang udah pasti sehatnya! Dan lagi bisa mengirit pengeluaran...hehehe :3




Daripada minum kopi, mending minum air putih!

Ada yang suka minum kopi? Aku heran deh...kok banyak ya yang suka ngopi? Padahal menurut pendapatku pribadi (yang gag tahan sama pait) kopi itu rasanya gag terlalu enak...habisnya rasanya pait sih.. (yaeala! kalo pedes cabe namanya!).

Setelah mencari-cari artikel yang menarik tentang kopi, akhirnya aku menemukan satu artikel tentang dampak dari kopi... Artikel ini bersumber dari a9n35_v5.. makasih ya :) maaf aku copas...

-------------------------------------------------------------

Dampak negatif kopi ada beberapa. Diantaranya:
  1. Meningkatkan kadar kolesterol jahat dan kadar trigliserida, yang menjadikan darah lebih pekat, sehingga mengakibatkan penyempitan lubang pembuluh darah akibat endapan lemak, yang beresiko mengundang serangan jantung dan stroke.
  2. Berbahaya bagi penderita hipertensi (tekanan darah tinggi) karena senyawa kafein bisa menyebabkan tekanan darah meningkat tajam.
  3. Meningkatkan resiko kematian dini pada bayi hingga dua kali lipat. Kafein pada kopi membuat bayi lemah, mudah terserang infeksi, dan mengalami kesulitan bernafas hingga dilahirkan.
  4. Merangsang terjadinya keropos tulang. Secara alami memang wanita memiliki resiko terkena keropos tulang 5 kali lebih besar dari pria, tapi minum 2 cangkir kopi sehari saja, akan mengurangi kepadatan massa tulang secara jelas.
  5. Menaikkan produksi asam lambung yang berlangsung lama, sehingga dapat memperbesar risiko penyakit lambung, tukak lambung, atau tukak usus halus. Jadi, buat para penderita kelemahan lambung ada baiknya menghindari konsumsi kopi.
  6. Kebiasaan minum kopi panas-panas juga dapat membengkakkan resiko terserang kanker esophagus.
  7. Meningkatkan resiko terkena kanker payudara dan kanker kandung kemih.

Ada juga dampak positif kopi, yaitu:
  • Untuk mengembalikan energi. Tapi..... Orang-orang yang memperoleh kesegaran akibat kopi hanya akan merasa "naik" dalam waktu sekejap, kemudian kondisinya akan "jatuh" lagi, persis seperti naik roller coaster. Ketika "jatuh", seseorang akan meminum kopi untuk "naik" kembali. Akibatnya, jadilah ia pecandu kopi baik secara psikologis maupun fisiologis. Orang yang sudah mengalami ketergantungan kopi akan sering merasa letih atau lelah, tak bersemangat dan mengantuk kalau sehari saja tidak minum kopi.
Oh, ya!!! Kalo kopi sering dikonsumsi, apalagi jika dikonsumsi di atas 250 mg (lebih dari 3 gelas sehari), bisa terjadi ganguan juga. Misalnya:
  • jantung berdebar
  • gelisah
  • insomnia (sulit tidur),
  • gugup
  • tremor (tangan bergetar)
  • mual sampai muntah-muntah.
-------------------------------------------------------------


Gimana? Masih mau minum kopi? Gag papa sih...selama belom ada undang-undang yang melarang kita minum kopi, sah-sah aja kalo pengen minum. Tapi, ya begitu, sebaiknya kamu pertimbangin lagi mengenai dampak negatifnya... Kalaupun pengen ngopi, lebih baik kamu minum kopi yang tanpa kafein aja alias decaff atau ganti kebiasaan kamu ini dengan mencoba minuman lain, seperti teh, air jeruk atau air putih saja.Lebih sehat kok ^_^

Selasa, 22 Maret 2011

Eittss.....jangan taruh laptop di paha!

Ada yang suka laptopan?
Saya! Saya! Saya!
Ada yang suka naruh laptop di atas paha?
Saya! Saya! Saya!
Nah, lho! Uda pada baca judulnya kan?? Pasti sering terdengar di telinga kalian,

"Heh...jangan taruh laptop di atas paha! Ntar mandul lo!"
Bahkan sayapun sering mendengarnya...karena saya termasuk salah seorang yang suka menaruh laptop di atas paha *pengakuan* hehehehehe :P



Kenapa kok naruh laptop diatas paha sangat membahayakan kesehatan kita? Karena, laptop mengeluarkan sinar radiasi yang bisa saja menyebabkan infeksi pada kulit. Radiasi itu aan tetap terjadi meskipun kita sudah menggunakan alas lho! Bahkan ada yang memperkirakan meletakkan laptop di atas paha dapat mengakibatkan kemandulan akibat radiasi yang diberikan *seperti yang sering kita dengar*


Selain itu, menurut hasil riset, orang yang terbiasa mengunakan laptop diatas paha kemungkinan besar akan terkena 'sindrom kulit terbakar'.  Sindrom ini memang tidak berbahaya bagi kesehatan secara langsung melainkan yang bersangkutan akan mengalami kulit kemerahan layaknya terpanggang sinar matahari. Bagaimana tidak terbakar ? Pahanya saja akan mengalami pemanasan sebesar 52 derajat celcius atau 125 derajat Farenheit!


Mengerikan, bukan? Kalau begitu, hindarilah memakai laptop dengan menaruhnya di atas paha.
Berikut ini ada beberapa tips yang insyaallah akan bermanfaat ketika kalian sedang menggunakan laptop :)

  1. Jangan taruh laptop di atas paha pastinya, kalau bisa gunakan meja untuk mengetik, dan bangkitlah seekali untuk melemaskan otot-otot pinggang dan yang lainnya agar tidak terasa pegal. 
  2. Duduklah dikursi yang mampu menyangga tubuh dengan baik saat anda menggunakan laptop. Posisikan laptop tepat di depan sehingga kamu dapat melihat layar lurus tanpa menekuk leher. Tempatkan juga mouse pada posisi netral, agar memudahkan pergerakan lengan dan siku.
  3. Saat menggunakan laptop, tubuhmu harus membentuk sudut 90 derajat antar siku, lutut dan pinggul. Sementara itu, pandangan mata harus melihat lurus ke depan layar.
  4. Jika kamu mengalami rasa nyeri di di bagian kepal, leher, pundak, pergelangan dan mengalami kesemutan pada jari-jari, hentikanlah aktivitas di depan komputer. Jika kunjung tak sembuh, periksakanlah ke dokter segera.
Semoga bermanfaat :)

Sabtu, 19 Maret 2011

Olahraga? Males ah!

Mungkin beberapa dari kalian sering berpikiran seperti judul postingan ini. Biasanya sih, kalo ada yang ngajak buat olahraga banya yang beralasan kayak gini `males ah!` , `ngerepotin deh` , `aku lagi capek nih` dan blablabla lainnya...

Tapi taukah kalian? Sebenernya olahraga punya banyaaaaaaaaak banget manfaat bagi kehidupan kita. Yah, yang paling sering mungkin "olahraga untuk menjaga bentuk tubuh". Selain itu masih banyak banget manfaat lainnya lo! Olahraga juga bisa dilakukan kapanpun, dimanapun, dan dalam kondisi seperti apapun asal ada kemauan. Manfaat lain dari olahraga, yaitu:
  • Menjadi lebih lincah
  • Meningkatkan stamina
  • Menjadi lebih bugar
  • Meredakan gejala menopause (bagi wanita)
  • Membantu mencegah penyakit jantung
  • Mencegah osteoporosis
  • Melatih konsentrasi
  • Mengurangi resiko kanker payudara
  • Mengurangi nyeri radang sendi
  • Mengendalikan kolesterol
  • Membakar lemak
  • Membantu kita berhenti merokok (bagi perokok)
  • Meredakan depresi
  • Mengurangi biaya hidup (soalnya jarang sakit-sakitan)
  • Mengawetkan dan melenturkan otot
  • Meningkatkan energi
  • Menurunkan tekanan darah
  • Mengurangi resiko kegemukan
  • Membakar kalori
  • Mengurangi stres
  • Mengurangi resiko pikun
  • Tidur nyenyak
  • Panjang umur

Nah, lo! Setelah tahu tentang manfaat olahraga yang seabrek itu, apa kalian masih mau untuk malas berolahraga? Emangnya kalian gag sayang sama tubuh kalian sendiri? Makanya, kalo kalian emang sayang sama tubuh kalian, ayo olahraga! :D

Olahraga yang baik itu dilakukan sebentar tapi rutin. Misalnya kita berolahraga selama 30 menit sehari, tapi dilakuakan setiap hari. Kalau olahraganya 3 jam sehari tapi dilakukan 2 minggu sekali hanya akan membuat badan menjadi lemas. Jadi, lakuan olahraga yang baik dan benar ya! :)





Kamis, 17 Maret 2011

Ada yang tau bahaya makan mie instan?

Mie instan.
Makanan yang satu ini emang sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari. Mungkin dari kalian malah ada yang ketagihan sama mie instan? Sayapun begitu...hahaha... :D
Akibat dari makan mie yang pertama adalah Mie Instan membuat kita lebih cepat lapar dari pada makan nasi.

Lalu, mie Instan memang sangat berbahaya selain mie sangat beracun dan juga MSG pada mie amat sangat mematikan otak dimana jika kita terus makan akan penyakitan dan juga membuat bodoh.

Terlepas dari segi kesehatannya, mie instan sendiri sering menimbulkan cerita yang unik dan menarik bahkan tragis, contohnya baca di artikel ini  "Usus Dipotong Akibat Gemar Makan Mie Instan"

Setelah tau efek buruk dari mie, masih adakah dari kalian yang mau memakannya?
 

PAMFLET BAKSOS 2011